Gabriel Jesus dan Alex Telles Resmi Tinggalkan Timnas Brasil di Piala Dunia 2022 karena Cedera !

Gabriel Jesus dan Alex Telles Resmi Tinggalkan Timnas Brasil di Piala Dunia 2022 karena Cedera !

 

Sportsnews.id - DUA pemain timnas Brasil, Gabriel Jesus dan Alex Telles, resmi keluar dari skuat Tim Samba -julukan Timnas Brasil- di Piala Dunia 2022. Hal itu karena cedera yang menerpa kedua pemain tersebut.

Dilansir dari Sportskeeda, Sabtu (3/12/2022), Brasil mendapat kabar buruk menjelang pertandingan melawan Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Pasalnya, penyerang mereka, Gabriel Jesus, harus menepi karena cedera lutut.

Seperti diketahui, timnas Brasil berhasil menembus babak 16 besar Piala Dunia 2022. Kepastian itu didapat setelah mereka mengumpulkan enam poin, dari dua kemenangan yakni atas Serbia dan Swiss di fase grup Piala Dunia 2022.

Namun di laga terakhir, mereka dikalahkan Kamerun dengan skor tipis 0-1, Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB. Di babak 16 besar, mereka akan menghadapi Korea Selatan yang merupakan runner up Grup H.

Sayangnya, Gabriel Jesus yang dipercaya menjadi starter pada laga melawan Kamerun harus mengalami cedera. Tak hanya dari Sportskeeda, jurnalis ternama Eropa, Fabrizio Romano, Sabtu (3/12/2022) juga menyebut Jesus akan absen di semua sisa pertandingan Piala Dunia 2022.

"Gabriel Jesus akan melewatkan sisa Piala Dunia, sumber memastikan dia pasti keluar dari kompetisi karena cedera lutut," tulis Romano di akun Instagram pribadinya (@fabrizioromano), Sabtu (3/12/2022).

Padahal, bomber Arsenal itu baru saja bermain sebagai starter. Sebelumnya, ia hanya bermain dari bangku cadangan dalam pertandingan melawan Serbia dan Swiss.

Selain Gabriel Jesus, Brasil juga dipastikan akan kehilangan Alex Telles. Menurut laporan Sportskeeda, Alex Telles mengalami cedera yang sama dengan Jesus, hal ini juga menjadi pukulan berat bagi Brasil mengingat sebelumnya pemain bintang mereka, Neymar Jr juga mengalami cedera.

Lebih baru Lebih lama