Target Utama Kami Adalah Menggeser Martin Di Klasemen

Target Utama Kami Adalah Menggeser Martin Di Klasemen

 

Sportsnews.id - MotoGP Legend, Valentino Rossi, berharap skuadnya, Mooney VR46 Racing Team, mengalahkan Pecco Bagnaia dalam beberapa balapan di MotoGP 2023. Namun, Rossi yakin ini bukan misi yang mudah, meski Marco Bezzecchi sudah beberapa kali memenangi sprint race dan main race.

Menurut Rossi, Minggu (20/8/2023) adalah hari yang baik bagi VR46 Riders Academy. "Hari yang fantastis bagi Academy. Semua pembalap kami tampil sangat baik. Cele memulainya dengan kemenangan usai tahun yang rumit. Ia memberi kami sensasi yang baik," ujarnya via Sky Sport.

"Franco juga menjalani balapan comeback yang baik. Marini dan Bezzecchi membuat kami menikmati balapan, mereka hebat dan kami juga naik podium. Pecco pun sempurna. Saya rasa ia tak pernah melewatkan satu pun tikungan sepanjang akhir pekan," lanjut sang sembilan kali juara dunia.

Saat ini, Bezzecchi menjadi andalan skuad Rossi dalam memperebutkan gelar dunia. Usai Seri Austria, ia duduk di peringkat ketiga pada klasemen pembalap dengan 183 poin, hanya tertinggal 6 poin dari pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, yang duduk di peringkat kedua.

Secara matematis, 'Bez' masih punya kesempatan untuk merebut gelar dunia. Dengan 10 seri tersisa, ia hanya tertinggal 68 poin dari Bagnaia. Rossi sendiri tak mewajibkan Bezzecchi jadi juara. Jika ia kembali mengalahkan Bagnaia dalam beberapa balapan, 'The Doctor' pun sudah puas.

"Target utama kami adalah meletakkan diri di depan Martin di klasemen demi meraih peringkat kedua. Menjadi runner up bagi kami sudah menjadi hal yang penting. Bakal cukup bagi kami untuk mengalahkan Pecco dalam beberapa balapan, tetapi ia sangat kuat dan berpengalaman," pungkas Rossi.

Lebih baru Lebih lama